4 Aplikasi Instant Messenger Dengan User Terbanyak Di Seluruh Dunia 2017

Apakah trend instant messenger akan mengalami banyak perubahan di tahun 2017 ? Berikut kami ulas 4 aplikasi instant messenger yang masih tetap menjadi favorit di tahun 2017 dengan user terbanyak di seluruh dunia.

WHATSAPP

Aplikasi pertama adalah whatsapp messenger, di usung dengan konsep simple dan mudah digunakan, Whatsapp akan tetap menjadi favorit para usernya di seluruh dunia. Apalagi sekarang whatsapp dilengkapi dengan Video call, pastinya semakin menarik perhatian user.
Dengan memperhatikan privasi para penggunanya, merupakan salah satu keunggulan whatsapp di banding instant messenger lainnya.

Walaupun sebagian besar aplikasi IM sudah menyisipkan iklan, Whatsapp tetap bertahan dengan konsistensinya tidak menayangkan iklan sehingga banyak user yang suka dan tidak merasa terganggu dengan berbagaimacam iklan yang tampil hanya pada sebuah aplikasi IM. 
Saat ini aplikasi whatsapp bisa di install di OS Android , iOs dan Windows


LINE

Aplikasi IM Jebolan developer LINE Corporation ini menjadi salah satu aplikasi IM Populer lainnya. Selain banyak bekerja sama dengan beberapa perusahaan komersil, aplikasi ini tetap menawarkan banyak kejutan kepada para usernya. Banyak promo menarik yang ditawarkan via line , seperti promo voucher belanja.

Selain aplikasi IM yang dipenuhi dengan stiker emoticon yang lucu, Line juga menyajikan daily news setiap harinya di timeline user, sehingga user tidak perlu melakukan browsing di aplikasi berbeda hanya untuk memenuhi kebutuhan informasi harian.
Disupport dengan Video call, tentunya menjadi daya tarik tersendiri untuk aplikasi ini. Line bisa di unduh untuk para pengguna OS Android , iOs dan Windows phone.


SNAPCHAT

Menjadi salah satu aplikasi IM yang mengedepankan fitur multimedia, Snapchat bisa mengirimkan foto-foto yang bisa di tambahkan atribut-atribut lucu sehingga ketika saling balas chat tidak bosan. Oh iya, konten dari snapchat juga akan langsung di autodelete.
Dengan fitur story, pengguna bisa dengan mudah menyiarkan video personal kepada seluruh kontak dalam waktu 24 jam.

Selain itu fitur Discover juga memungkinkan user membaca konten-konten berita terpopuler dari beberapa situs besar seperti CNN, MTV, Daily Mail, Yahoo dll. Saat ini aplikasi Snapchat hanya bisa di install di OS Android dan iOs


SKYPE

Kalau IM yang satu ini, lebih menonjolkan fitur Video Call nya, selain bisa langsung bertatap muka, fitur converence video call nya juga masih menjadi andalan dari Skype.
Skype banyak dipergunakan di beberapa komunitas untuk menjalin komunikasi, karena selain mengembangkan aplikasinya di versi mobile, aplikasi skype juga handal di Desktop. Tak heran penggunanya yang terus meningkat setiap harinya.

Selain itu, fitur berbagi file dengan mudah menjadi salah satu daya tariknya, sehingga banya kantor-kantor yang masih menggunakan skype sebagai aplikasi favorit untuk saling berkomunikasi dengan rekan-rekannya. Saat ini skype bisa di instal di OS Android , iOs dan Windows.


Demikian ulasan mengenai aplikasi instant messenger yang tetap populer di tahun 2017. Lalu anda pilih aplikasi yang mana untuk di instal di perangkat anda?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Jangan ragu untuk menuliskan komentar anada disini! I will reply asab